Tips and Trick Windows Edisi 2 | Percepat Windows-mu!



Windows 7 merupakan Generasi Windows yang bisa dibilang terbaik. Pasalnya Windows tampilannya sangat Alami dan Dinamis ini dalam persentase penjualan untuk seluruh dunia mencapai sekitar 44,73 %. Jumlah ini telah melewati rekor pendahulunya yang fenomenal yaitu sekitar 37,73 %, Vista 4,99 % dan terakhir yang paling baru Windows 8 3,31 % (Update April 2013). Di Indonesia, menurut Microsoft, pengguna yang memakai Windows 7 sudah lebih banyak dari Windows XP, yaitu 46 % berbanding 43 %.
Bagi Anda yang masih menggunakan Windows XP, segera beralih dari Windows Senior ini. Perintah ini memang telah dinyatakan secara resmi oleh Microsoft sendiri. Karena, Microsoft akan menutup pembaruan dari Windows XP pada tahun 2014 nanti.

Nah sekarang saya akan kasih tips untuk mempercepat Windows 7.

1.       Disk Cleanup
Start - Run - Cleanmgr.exe atau bisa menggunakan software CCleaner.

2.        Setting Adjust Best Perfomance
Start - Klik kanan Computer - Properties - Advanced System Settings - Advanced - Perfomanced - Adjust Best Perfomance

3.       Empty Recycle Bin
Sebaiknya Anda mengosongkan Recycle Bin Anda, jika data yang Anda hapus memang sudah tidak diperlukan lagi atau tidak perlu direstore maka dikosongkan saja Recycle Bin Anda. Sedikit tips, jika ingin menghapus file yang dipastikan untuk tidak direstore lagi mungkin anda tidak usah menghapus file tersebut ke Recycle Bin atau dihapus permanen dengan menekan kombinasi tombol SHIFT + DEL.

4.       Menambah RAM Virtual dengan Harddisk
Menambah memory ram sebenarnya banyak caranya, bisa dengan harddisk, flashdisk, software, dsb. Perlu diketahui, bahwa trik tersebut tidak mengubah tampilan installed memory ram pada system properties, melainkan dengan virtual yang berpengaruh pada meningkatnya performance ram. Atau cara ini bisa disebut sebagai cara menggandakan kecepatan memory ram. Pada system properties 1 GB atau 1024 MB performanya  sama dengan 2 GB.

Berikut langkah-langkahnya :
ü  Start -- Computer -- System Properties
ü  Pilih Advanced System Settings
ü  Pilih Advanced – Perfomance Settings
ü  Pilih Advanced – Programs - Change
ü  Unsellect/hapus tanda Automatically manage paging file size for all drives.
ü  Pilih Custom Size, dan atur pada initial size 2000 MB lalu Maximum size 4000 MB.
Lihat hasil perbandingan kapasitas ram awal dan virtual, ram 1 GB atau 1024 MB performanya  sama dengan 2 GB.

5.       Menambah RAM dengan Flashdisk
Menambah memory ram dengan flashdisk ini bisa disebut virtual memory ram. Sebenarnya banyak software yang bisa digunakan untuk menjadikan flashdisk sebagai memory ram, seperti eboostr. Tetapi, sebenarnya di Windows Vista/7 sudah menyediakan fitur untuk ini. Silahkan simak baik-baik tutorial berikut.

Alat dan Bahan.
Ø  PC (OS Windows Vista/7)
Ø  Flashdisk (usahakan masih kosong 75%)

Berikut Langkah – langkahnya :
ü  Colokkan Flashdisk ke PC
ü  Windows Explorer
ü  Cari drive flashdisk anda
ü  Klik kanan drive flashdisk anda
ü  Properties - Ready Boost
ü  Use this device dan atur berapa yang akan di berikan untuk ram, semakin besar semaki bagus.


6.       Mempercepat Booting Windows 7.
Kadang kita pernah menghidupkan PC kita yang menggunakan Windows 7 tetapi lama saat booting. Apalagi jika spesifikasi PC juga minimal, pasti semakin lama. Berikut tips mempercepat booting Windows 7.
§  Tekan Windows+R untuk memunculkan Run, ketik “msconfig”, lalu tekan Enter untuk memunculkan window System Configuration.
§  Pilih tab Boot, dan centang/contreng di bagian No GUI boot. Ini bertujuan untuk menghilangkan munculnya animasi logo Windows pada saat booting yang akan memberikan penghematan waktu. Kalau sudah, klik Advanced Options.
§  Centang/contreng pada bagian Number of processors dan lalu pilih angka paling besar di bagian bawahnya. Jumlah angka disini bisa berbeda, tergantung jenis processor yang digunakan. Laptop saya masih menggunakan dual core karenanya angka maksimalnya cuma 2. Bila Anda menggunakan quad core, i3 core, i5 core, i7 core, tentu jumlah angkanya akan berbeda. Pastikan Anda memilih angka yang terbesar! Jika sudah klik OK untuk kembali ke window System Configuration.
§  Pilih tab Startup. Di sini terlihat program-program apa saja yang di-load Windows pada saat Startup. Pastikan hanya program yang penting saja yang dipanggil. Program yang jarang digunakan atau tidak terlalu penting sebaiknya tidak perlu dicentang/dicontreng agar boot-time bisa dihemat. Jika ragu, Anda bisa memeriksa bagian Manufacturer dan Command untuk bisa lebih memastikan. Klik Apply lalu OK jika sudah selesai memilih-milih.
§  Klik Restart PC/Laptop anda untuk melanjutkan.
Sebelum Windows booting lagi setelah restart, masuk dulu ke setup BIOS (biasanya F2, F12, F10, Del, dll). Pastikan boot option pertama Harddisk, dan disable option boot lainnya.
Gunakan software Boot Racer, Baidu PC Faster versi terbaru atau software penghitung boot time lainnya untuk mengetahui waktu booting windows kita.

7.       Mematikan Startup tidak penting
Start - Run - Msconfig.exe - Startup - disable yang kira-kira tidak penting.

8.       Hapus isi Folder Prefetch
Folder Prefetch ini berfungsi mencatat semua aktivitas yang dijalankan windows, seperti instalasi aplikasi baru, dan sebagainya. Tentu jika isi folder tersebut tidak dihapus maka akan memberatkan pekerjaan RAM kita. Lakukan langkah berikut.

Ø  Masuk Windows Explorer
Ø  Pilih drive C/Windows/Prefetch
Ø  Hapus semua file yang ada dalam Folder tersebut dengan kombinasi tombol SHIFT + DEL (hapus permanen)

9.       Menggunakan Short Key untuk membuka program
Short Key atau tombol kunci untuk Windows 7 terdapat banyak sekali misalnya untuk membuka Windows Explorer dengan kombinasi tombol WINDOWS + E. Untuk selangkapanya bisa Anda lihat di bawah ini.


1) Windows Explore Tombol WINDOWS + E
2) Windows Lock Tombol WINDOWS + L
3) Windows Narrator Tombol WINDOWS + U
4) Windows Projector Tombol WINDOWS + P
5) Run Tombol WINDOWS + R
6) Desktop Tombol WINDOWS + D
7) Melihat Desktop sejenak Tombol WINDOWS + SPASI
8) Melihat Program yang dibuka sekaligus beralih Tombol WINDOWS + TAB
9) Maximaze Tombol WINDOWS + PANAH ATAS
10) Minimaze Tombol WINDOWS + PANAHBAWAH / WINDOWS + M
11) Rata Kanan Tombol WINDOWS + PANAH KANAN
12) Rata Kiri Tombol WINDOWS + PANAH KIRI
13) Close Alt + F4
14) Melihat Program yang dibuka Alt + Tab
15) Rename Folder/File F2
16) Gulung Ke File/Folder Paling atas Home
17) Gulung Ke File/Folder Paling bawah End
18) Ke atas satu scroll PgUp
19) Ke bawah satu scroll PgDown
20) Copy Ctrl + C
21) Cut Ctrl + X
22) Paste Ctrl + V
23) Delete Del / Delete
24) Undo Ctrl + Z
25) Redo Ctrl + Y

10.   Uninstall program yang tidak perlu
Uninstall program yang tidak perlu ini juga dapat megurangi beban berat Windows terutama program-program berat seperti Game, dll. Gunakan software uninstaller seperti Unistaller Pro untuk uninstall program sekaligus membersihkan sisa-sia folder dan file bekas program yang diinstall.

11.   Gunakan Software PC Faster
Saya sarankan gunakan software Baidu PC Faster yang bisa diunduh di situs resminya. Keunggulan dari software ini yaitu bisa membersihkan junk file, desktop cleaner,  Privacy cleaner, Registry cleaner, internet repair, facebook repair, boot time manager, dan fitur utamanya spedd up yang sekali klik dapat melakukan semua fitur yang telah saya sebutkan tadi sekaligus. Keren banget kan?

Semoga sukses dan salam berbagi.

Posting Komentar

0 Komentar